Rabu, 15 Maret 2017

Mukmin dan Kafir

Seorang mukmin itu berada diantara empat perangai:
  1. jika ditimpa musibah ia bersabar, 
  2. jika diberi kesenangan ia bersyukur,
  3. jika berkata ia jujur, dan
  4. jika menghukumi ia berbuat adil.
Ia selalu berada dalam lima cahaya:
  1. ucapannya adalah cahaya,
  2. ilmunya adalah cahaya,
  3. tempat masuknya adalah cahaya,
  4. tempat keluarnya adalah cahaya, dan
  5. tempat kembalinya kepada cahaya pada hari kiamat.


Sedangkan orang kafir itu berada di dalam lima kegelapan:
  1. ucapannya adalah kegelapan,
  2. ilmunya adalah kegelapan,
  3. tempat masuknya adalah kegelapan,
  4. tempat keluarnya adalah kegelapan, dan
  5. tempat kembalinya kepada kegelapan pada hari kiamat".